Finance

Net Present Value: Pengertian, Fungsi, dan Cara Menghitungnya

net present value

Pernahkah Anda mendengar istilah net present value (NPV)? Dalam membuat sebuah laporan keuangan, net present value ini penting untuk menilai apakah ide bisnis cukup layak untuk menghasilkan keuntungan. Nah, selain itu, net present value bermanfaat untuk membuat perencanaan keuangan di masa depan. Oleh sebab itu, Anda sebagai pebisnis online perlu untuk memahami apa itu net present value dan mengerti cara menghitung net present value. 

Dalam artikel kali ini, kita akan membahas mengenai pengertian net present value, fungsi, cara membaca, dan rumus net present value. Yuk simak ulasan di bawah ini!

Apa yang Dimaksud dengan Net Present Value?

Net present value adalah sebuah metode dalam analisis keuangan yang digunakan untuk menilai nilai sebuah proyek atau investasi pada saat ini. Secara sederhana, net present value membantu kita menentukan apakah bisnis atau investasi tersebut dapat menghasilkan keuntungan atau kerugian, dengan memperhitungkan nilai waktu dari uang.

Baca Juga : Laporan Keuangan: Pengertian, Fungsi dan Jenisnya

Dalam perhitungan net present value, segala arus kas yang terkait dengan investasi atau proyek, seperti penerimaan pendapatan dan pengeluaran biaya, diidentifikasi dan dihitung nilai kini-nya. Kemudian, nilai ini dibandingkan dengan tingkat diskonto yang telah dipilih. Jika NPV bernilai positif, ini mengindikasikan bahwa bisnis atau investasi layak dilakukan karena akan menghasilkan keuntungan yang lebih besar daripada jumlah uang yang diinvestasikan. Namun jika bernilai negatif, ini menunjukkan bahwa investasi kemungkinan tidak menguntungkan atau ada alternatif lain yang lebih baik.

Dengan demikian, net present value adalah alat yang sangat penting dalam pengambilan keputusan keuangan yang membantu kita memahami nilai aktual dari investasi atau proyek dan memungkinkan kita untuk membuat keputusan yang lebih cerdas dalam alokasi sumber daya keuangan.

Fungsi NPV

Bagi seorang pebisnis, menghitung net present value adalah suatu hal yang sangat penting. Net present value memiliki fungsi untuk menilai peluang suatu perusahaan dalam mengelola investasi dengan memperhitungkan perubahan nilai mata uang yang dapat mempengaruhi arus kas perusahaan.

Net present value juga dapat digunakan oleh perusahaan untuk membuat proyeksi mengenai investasi yang sedang dikelola dalam jangka waktu mendatang. Tujuannya adalah agar manajemen perusahaan dapat memahami apakah nilai investasi tersebut layak dan apakah hasilnya sebanding dengan usaha yang telah dilakukan oleh perusahaan.

Cara Membaca NPV

Membaca net present value melibatkan pemahaman terhadap angka-angka dan konsep di dalamnya. Berikut adalah langkah-langkah cara membaca NPV:

cod

1. NPV Positif

Cara membaca net present value yang bernilai positif adalah indikator bahwa bisnis yang dipertimbangkan adalah layak dan berpotensi menghasilkan keuntungan finansial. Ini berarti bahwa hasil analisis menyarankan untuk melanjutkan ide bisnis tersebut dan memulainya dalam waktu dekat. Dengan demikian investasi yang memiliki NPV yang positif akan memberikan keuntungan.

2. NPV 0

Net present value yang memiliki nilai 0 seperti ini mengindikasikan bahwa keuntungan dari bisnis yang dipertimbangkan hanya cukup untuk mengembalikan modal awal yang diinvestasikan. Bahkan, belum dapat dipastikan bahwa bisnis tersebut akan menghasilkan profit. Hasil analisis menyarankan untuk membahas ide bisnis ini lebih lanjut dengan para pemegang modal jika ingin menjalankannya atau melanjutkannya.

3. NPV Negatif

Jika hasil penghitugan net present value negatif, ini mengindikasikan bahwa pendapatan yang diharapkan di masa depan tidak cukup untuk menutupi biaya investasi awal. Dengan net present value negatif, ini menandakan investasi atau bisnis tersebut mungkin bukan peluang yang menguntungkan, dan Anda mungkin tidak akan memperoleh keuntungan. Meskipun demikian, terdapat faktor-faktor lain di luar net present value yang masih bisa membuat investasi ini berpotensi baik, seperti peningkatan keamanan atau peningkatan moral dalam perusahaan.

Rumus Menghitung Net Present Value

Berikut merupakan rumus yang bisa digunakan untuk menghitung net present value, yaitu;

1. Rumus NPV Investasi Arus Kas Tunggal

Dapat dikatakan bahwa rumus net present value ini cukup sederhana, dengan tujuan untuk menilai apakah bisnis yang dijalankan pada tahun tertentu layak atau tidak. Yang perlu Anda disiapkan yaitu data yang mencakup investasi awal, arus kas pada tahun tertentu, periode waktu arus kas, dan tingkat diskonto. Rumus untuk net present value adalah:

NPV = [Arus kas/ (1+i)^t] – Investasi awal

2. Rumus NPV Proyek Berdurasi Lama dan Banyak Arus Kas

Tidak berbeda jauh dengan jenis rumus sebelumnya, sebenarnya ini adalah hal yang sama, hanya saja rumus ini digunakan untuk menilai apakah bisnis yang sedang berjalan layak untuk diteruskan. Data yang perlu Anda siapkan meliputi investasi awal, arus kas tahunan, periode waktu arus kas, dan tingkat diskonto. Rumus net present value ini adalah:

NPV = Jumlah Nilai Saat Ini – Investasi Awal

Baca Juga : Memahami Apa Itu Gross Profit Dalam Bisnis dan Cara Menghitungnya

Cara Menghitung NPV

Perhitungan net present value saat ini dapat dengan mudah dilakukan dengan menggunakan alat, dan seiring perkembangan teknologi, banyak orang memanfaatkan Microsoft Excel. Alasan utamanya cukup jelas, karena penghitungan menggunakan alat ini lebih praktis karena prosesnya otomatis. Microsoft Excel bahkan sudah menyediakan rumus net present value (NPV) secara bawaan, sehingga Anda dapat menerapkan cara menghitung net present value dengan lebih efisien.

Cara melakukannya adalah dengan memasukkan data-data seperti nilai investasi awal, tingkat diskonto, dan arus kas masuk atau keuntungan setiap tahunnya ke dalam Excel. Dasar dari rumus net present value ini sudah tersedia dalam bentuk =NPV(rate;value;[value]…). Setelah Anda memahami cara kerja rumus tersebut, Anda dapat dengan mudah menginput data yang diperlukan untuk menghitung NPV.

Demikianlah ulasan mengenai net present value yang perlu Anda ketahui. Net present value (NPV) adalah alat yang sangat vital dalam proses pengambilan keputusan dalam dunia bisnis. Dengan pemahaman yang mendalam terhadap konsep ini dan penghitungan yang akurat, Anda dapat mengambil keputusan investasi yang cerdas dan meningkatkan profitabilitas bisnis Anda.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *